Pengertian Syahadatain
Lafaz Syahadatain:
Asyhadu Allaa Ilaaha Illlallaah wa Aasyhadu anna Muhammadan Rasulullaah.
“Aku bersaksi bahwa tiada Tuhan selain Allah, dan Muhammad adalah utusan Allah”
Syahadat artinya bersaksi.
Inti dari syahadat ialah meyakini sepenuh hati bahwa tidak ada yang pantas disembah di langit dan di bumi selain Allah SWT, dan bahwa Nabi Muhammad Saw adalah nabi dan rasul terakhir, tidak ada lagi nabi dan rasul setelahnya.
Keyakinan tersebut dibuktikan dalam bentuk ikrar (pengakuan) di dalam hati, ucapan dengan lisan, dan pengamalan dengan anggota badan.
Syahadat ini juga mengharuskan setiap orang yang mengucapkan-nya tunduk, taat dan patuh kepada ajaran Allah SWT dan rasul-Nya, serta membenarkan apa yang disampaikan oleh keduanya melalui Al-Qur’an dan hadits-hadits Rasulullah Saw yang shahih.
Kontributor:
- Penulis: Nurul Ihsan
- Ilustrator: Uci Ahmad Sanusi
- Desainer dan layouter: Yuyus Rusamsi
- Penerbit: Luxima (Jakarta, Indonesia)
- Copyright: Nurul Ihsan/cbmagency.com
loading...
Post a Comment