Hasyim bin Utbah Pejuang Keponakan sang Pejuang


Hasyim bin Utbah memeluk Islam ketika Rasulullah Saw dan kaum Muslim menguasai Mekah.

Hasyim bin Utbah merupakan keponakan jenderal penakluk Persia, Saad bin Abi Waqqash.

Panglima perang Khalid bin Walid adalah salah seorang panglima perang ternama muslim.

Pada saat berkecamuk pertempuran Yarmuk, yaitu pertempuran paling hebat antara kaum Muslimin dan Romawi, Panglima Khalid membentuk sebuah pasukan khusus.

Yaitu sebuah pasukan yang hanya terdiri 100 prajurit berkuda.

Khalid bin Walid kemudian memercayakan komando pasukan khusus itu pada Hasyim bin Utbah.
“Tugas pasukan khusus yang engkau pimpin adalah meruntuhkan semangat barisan tempur Romawi,” jelas Khalid bin Walid pada Hasyim.

Dengan penuh tanggung jawab, Hasyim bin Utbah sukses menjalankan tugasnya.

Prajurit Romawi pun menjadi kalang kabut saat diserang Hasyim bin Utbah bersama pasukan khususnya.

Diserang Singa Raja Persia

Dalam perang lainnya, yaitu Perang Qadisiyah, Hasyim bin Utbah menjadi salah satu penentu kemenangan pasukan Muslim melawan prajurit Persia.

Saat itu,  pasukan Muslim yang berjumlah 20 ribu, berhasil menaklukkan pasukan Persia yang berjumlah 120 ribu.

Pasukan Muslim pun sukses gemilang merebut Madain, ibu kota Persia.

Ketika pasukan Hasyim bin Utbah melewati sebuah kota di Persia, tiba-tiba ia diserang seekor singa buas peliharaan Raja Persia.

Singa yang pintar dan terlatih itu langsung menerkam Hasyim bin Utbah.
Beruntung.

Hasyim bin Utbah dengan sigap menikam singa itu hingga mati.

Pertempuran Jalula

Sementara itu, pada pertempuran lainnya di Jalula.

Hasyim bin Utbah dan pasukannya yang berjumlah 12 ribu prajurit  mengepung kota Jalula selama 80 hari.

Setelah dikepung selama itu, barulah pasukan Persia keluar dari parit-parit perlindungan.

Kemudian pasukan Muslim dan Persia pun terlibat pertempuran yang sangat dahsyat.

Untuk mengobarkan semangat, Hasyim bin Utbah pun berseru.
“Berbuatlah untuk Allah!”
Hasyim bin Utbah pun kembali berhasil memenangkan pertempuran itu.
Jalula menjadi kota terakhir pasukan Persia yang jatuh ke tangan umat Muslim.

Dengan demikian, umat Muslim pun akhirnya bisa menaklukkan seluruh wilayah Persia.
(www.ebookanak.com)

1 comment:

  1. ceramic vs titanium - Vitamins, Minerals, And Health Benefits
    Titanium-Iron Ingredient. T-iron Ingredient titanium crystal is made from titanium body jewelry a ford escape titanium for sale 100% titanium dental implants and periodontics titanium oxide titanium engagement rings for her (COH), a natural alkaloid. It is an essential ingredient in many

    ReplyDelete

Powered by Blogger.